Home » » Wujud Cinta Rakyat, 400 Ribu Kader PKS Bagi Takjil Serentak se-Indonesia

Wujud Cinta Rakyat, 400 Ribu Kader PKS Bagi Takjil Serentak se-Indonesia

Written By pksrancaekek on Minggu, 28 Juli 2013 | 05.28

Wujud Cinta Rakyat, 400 Ribu Kader PKS Bagi Takjil Serentak se-Indonesia
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) hari ini akan menggelar aksi bagi takjil gratis serentak di seluruh Indonesia. Pembagian takjil ini disebut sebagai bentuk cinta PKS yang dikemas dalam tema 'Ramadhan Bulan Cinta".

"Hari ini dengan cinta, PKS se Indonesia akan melaksanakan takjil nasional, pemberian buka pada masyarakat di sekitar," tutur Ketua Bidang Humas DPP PKS, Mardani Ali Sera, Senin (22/7/2013).

Aksi bagi takjil ini merupakan aksi rutin yang dilakukan setiap tahun oleh PKS di seluruh wilayah di Indonesia. Program ini disebut juga 'Takjil on the Road' karena sebagian besar ditujukan bagi pengendara dan pengguna jalan raya.

Mardani menyebutkan ada lebih dari 400 ribu kader yang akan terlibat dalam kegiatan tersebut. "Tak terkecuali pada anggota dewan dan calon anggota legislatif ikut turun membagikan takjil," terang Mardani.

Dengan aksi ini diharapkan masyarakat bisa saling peduli dan sebagai ajang pembersihan diri, "Mengajak kader dan umat untuk belajar mencintai sesama, dan sebagai upaya mensucikan jiwa menjadi ruh utama." tutup Mardani.

Sumber: news.detik.com
Share this article :
 
Site Map : Home | Tentang PKS | Kiprah Kami | Kolom Dakwah | Inspirasi | Video PKS | Galeri Foto
Kabar Internasional | Kabar Nasional | Kabar Jabar | Kabar Bandung | Kabar Rancaekek
Copyright © 2011. Dpc. Pks Rancaekek - All Rights Reserved
Template Created by >Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger